Cari Berlian Asli dan Berkualitas? Ini Toko Perhiasan yang Kredibel!

Di kalangan pengusaha, perhiasan berlian menjadi sebuah minat dan hobi untuk mengoleksinya. Mengoleksi perhiasan berlian tentu adalah sebuah kebanggaan dan simbol kemapanan bagi seseorang, tak terkecuali para pengusaha. Adapun beberapa pengusaha tak hanya menyalurkan hobi mengoleksi perhiasan berlian tetapi juga menjualnya.
Perhiasan berlian yang biasanya diminati mulai dari liontin, kalung, gelang, cincin, dan anting. Pengusaha yang memilih berbisnis berlian dan jual cincin emas berlian asli menjadi sebuah aktivitas yang menyenangkan.
Bahkan beberapa pengusaha tak hanya jual cincin emas berlian asli, tetapi juga mendesainnya sekaligus. Kilauan berlian tentu menyihir siapapun yang menatapnya.
Salah satu pengusaha berlian di Tanah Air yang sedang naik daun adalah Airyn Tanu. Namanya tengah menjadi buah bibir di antara pecinta berlian. Berikut sederet fakta mengenai sosok Airyn Tanu:
1. Pebisnis Perhiasan Eksklusif
Airyn Tanu mendirikan dua brand perhiasan berlian, yaitu Passion Jewelry yang menjual perhiasan eksklusif dan Passion Prive yang menawarkan kustom perhiasan. Ia memulai dengan membuka bisnisnya di sebuah mal di Tangerang berukuran 3x4 meter pada 2005 silam, hingga kini semakin berkembang dengan memiliki 16 butik perhiasan se-Indonesia serta toko online.
2. Mendesain Cincin Nikah untuk Publik Figur
Tak hanya jual cincin emas berlian asli, wanita kelahiran Tangerang ini pun ternyata berteman dekat dengan beberapa artis Tanah Air. Bahkan kedekatan itu juga mendorongnya mendesain cincin pernikahan untuk Lesty Kejora dan Ria Ricis. Ia juga berkolaborasi dengan Olla Ramlan, Ivan Gunawan, dan desainer aksesoris Rinaldy A Yunardi dalam merancang berlian terindah.
3. Mendalami Berlian di Gemological Institute of America (GIA)
Minatnya pada berlian sangat besar hingga Airyn mempelajari berlian di Gemological Institute of America (GIA) Hong Kong. Pecinta berlian pasti mengenal GIA, sebuah Lembaga yang melakukan penelitian pada berlian dan berbagai macam batu permata terpopuler dan terpercaya. Hasil penelitian GIA tak diragukan lagi dan menjadi parameter dalam menentukan berlian terbaik.
4. Mendesain Mahkota Miss Grand Indonesia
Berlian bagaikan separuh jiwa bagi Airyn. Tak hanya berkolaborasi dengan pra public figure, ia juga didapuk merancang mahkota untuk Miss Grand Indonesia seharga Rp3 miliar.
5. Merancang Berlian dengan Keunikan Tersendiri
Jual cincin emas berlian asli menjadi bisnis yang digeluti Airyn. Tak sampai di situ, ia pun merancang koleksi berliannya dengan sentuhan khas Indonesia agar terlihat unik dan beda dari yang lain, seperti koleksi Permata Nusantara atau koleksi teranyarnya, The Wayang dari Passion Jewelry. Koleksi tersebut sangat Indonesia dengan menunjukkan budaya asli Tanah Air.
Itulah sederet fakta sosok di balik mahakarya Passion Jewelry. Anda tertarik jual cincin emas berlian asli dan mengikuti jejak Airyn Tanu atau Anda gemar mengoleksi saja? Apapun itu, segera miliki koleksi Passion Jewelry yang unik dan elegan sekarang juga! Semua koleksi Passion Jewelry dijamin keasliannya dan sudah mengantongi sertifikat resmi GIA.
Kilauan berlian dari Passion Jewelry siap menjadi bagian hidup Anda dan menyempurnakan penampilan Anda semakin mewah dan berkelas.***
