18th Anniversarry
Close

Search Product

Hendak Memasang Berlian Di Gigi, Apakah Aman?

Hendak Memasang Berlian Di Gigi, Apakah Aman?

Perhiasan Berlian – Siapa yang menyangka, bahwa berlian di masa sekarang ini telah menjadi salah satu cara lain untuk mempercantik gigi. Bukan hanya sebagai behel, tapi pemasangan gigi palsu dengan menggunakan bahan material berlian pun kerap dilakukan. Sebut saja seperti beberapa artis Hollywood yang memasang berlian di giginya seperti Kanye West, Lil Wayne, Nelly, Lana Del Rey, dan masih banyak lainnya.

Namun yang menjadi pertanyaan, apakah pemasangan benda asing seperti berlian aman untuk kesehatan gigi?

Prof. drg. Heriandi S. SpKGA.,PhD., menyatakan bahwa pemasangan berlian pada gigi masih terbilang aman selama bahan yang digunakan tidak berbahaya dan dibuat khusus agar cocok untuk kesehatan gigi.

Lebih lanjut Heriandi juga menyatakan bahwa berlian yang biasa di pasagkan pada gigi, pada umumnya bukanlah berlian asli, melainkan hanya sebuah material yang dibuat sedemikian rupa sehingga menyerupai berlian asli.

Sementara itu, dokter gigi lainnya dari salah satu pusat kecantikan yang bernama Citra Gemaradhita mengatakan bahwa pada umumnya perhiasan yang sering dipasangkan di gigi tersebut berbahan dasar Zircon, dan bukanlah berlian murni.

Akan tetapi, Citra juga mengatakan bahwa meskipun terbilang aman, tapi ada baiknya jika Anda ingin memasang perhiasan berlian tersebut di gigi, maka dilakukan di spesialis bidang estetika. Mengapa demikian? Karena belum tentu semua dokter mampu untuk melakukan hal tersebut.

Proses pemasangannya pun cukup rumit. Dimulai dari membersihkan gigi terlebih dahulu, kemudian akan dilakukan pengasahan di bagian lapisan gigi yang akan ditempel dengan berlian tersebut. Dan selanjutnya proses yang dilakukan hampir mirip dengan proses penambalan gigi pada umumnya seperti menggunakan sinar, acing, bonding, dan lain sebagainya.

Sementara bila berbicara mengenai perawatannya, maka yang harus dilakukan adalah cukup melakukan sikat gigi secara teratur, dan lebih teliti untuk membersihkan sela-sela gigi yang ada, terutama di bagian berlian agar tak terbentuk plak serta menimbulkan bau.

Jadi, Apakah Anda tertarik untuk memasang berlian di gigi?

Selain artikel menarik diatas, Anda juga bisa mendapatkan informasi unik, seru, dan informatif lainnya seputar perhiasan berlian asli hanya di www.passionjewelry.co.id. Selain itu, Anda juga bisa temukan berbagai koleksi perhiasan berlian terbaru yang cocok untuk dijadikan cincin berlian wanita, cincin tunangan unik, cincin kawin, dan lain sebagainya hanya di Passion Jewelry.

 

The First Indonesia OMNI Channel Jewelry Boutique,

All Item Ready Stock

Be the first to know the latest diamond jewelry information and special offers from us.