18th Anniversarry
Close

Search Product

Mengetahui Kualitas Perhiasan Berlian Melalui 4C

cara mengecek kualitas berlian

Kualitas Perhiasan Berlian

Saat membeli perhiasan berlian Anda perlu memilihnya secara seksama agar tidak tertipu dan membeli berlian yang tidak sebanding kualitasnya dengan uang yang Anda keluarkan. Kualitas suatu perhiasan berlian asli tidak bisa ditentukan secara sembangan. Untuk menentukannya Anda harus mendasarkannya pada 4C.

Apa yang dimaksud dengan 4C? 4C adalah kriteria yang dimiliki oleh berlian yang akan menentukan apakah suatu berlian berkualitas tinggi atau tidak. Faktor 4C terdiri dari cut, clarity, color, dan carat. Berikut ini penjelasan yang perlu Anda simak sebelum membeli berlian.

1. Clarity (kejernihan)

Kejernihan suatu perhiasan berlian asli ditentukan oleh ada tidaknya suatu cacat pada berlian tersebut. Selain itu berlian juga harus bebas dari noda mau pun goresan. Semakin banyak cacat yang dimiliki oleh berlian maka kemilaunya akan semakin redup. Oleh karena itu semakin jernih suatu berlian maka harganya pun semakin mahal.

Tingkat kejernihan berlian dapat dihitung berdasarkan beberapa skala, yaitu flawless, internal flawless, VVS1, VVS2, VS1 dan VS2. Skala kejernihan berlian ini ditentukan oleh The Gemological Institute of America (GIA), yaitu suatu institusi di Amerika yang telah diakui sebagai penentu kualitas suatu berlian.

2. Color (warna)

Saat membeli perhiasan berlian Anda juga perlu melihat warna dari berlian tersebut. Berlian yang tidak berwarna memiliki kualitas yang terbaik. Warna pada berlian ini bisa muncul karena berbagai alasan misalnya adanya tekanan tinggi, suhu tinggi, radiasi, dan lain-lain.

Warna pada berlian bervariasi mulai dari putih hingga kuning. GIA menentukan warna berlian berdasarkan skala D-Z di mana skala D memiliki warna terbaik yaitu bening sementara Z skala Z sangat buruk dengan warna kekuningan hingga kecoklatan. Level warna ini turut mempengaruhi harga suatu berlian.

3. Cut (potongan)

Potongan berlian akan menentukan pantulan sinar yang dihasilkan oleh berlian tersebut. Berlian yang memiliki potongan terbaik dan proporsional akan menghasilkan kilau cahaya dan kilap yang kemilau. Potongan berlian ini bisa Anda lihat dari sisi atas berlian, misalnya bundar, kotak, oval, dan sebagainya.

GIA menentukan skala potongan berlian yaitu fair, good, very good, , ideal, dan signature ideal. Potongan yang tidak tepat akan membuat berlian tidak kusam dan tidak cemerlang. Semakin bagus potongan berlian maka harganya pun semakin tinggi.

4. Carat (karat)

Berat suatu berlian ditentukan berdasarkan besar karatnya. Walaupun karat suatu berlian sangat besar belum tentu kualitasnya juga bagus karena juga dipengaruhi oleh 3C lainnya. Satu karat berlian ini setara dengan 200 gram.

Berlian sebaiknya dibeli dalam berat kelipatan 0,25 gram karena akan sangat mempengaruhi harganya. Ukuran karat berlian dimulai dari 0,1-1,0 di mana semakin besar karatnya maka harga berlian juga akan semakin mahal.

Faktor 4C ini sangat menentukan kualitas dan harga suatu berlian. Oleh karena itu Anda perlu mempertimbangkannya dengan matang sebelum memutuskan untuk melakukan pembelian. Selain 4C tersebut berlian yang memiliki sretifikat juga lebih terjamin kualitasnya.

Di Passion Jewelry, kami menyediakan berbagai macam perhiasan dengan kualitas yang terjamin serta memiliki sertifikat yang secara khusus kami berikan hanya untuk Anda, sebagai bentuk kepuasan Anda sebagai pelanggan kami.  

Anda dapat melihat produk produk serta detail harga cincin tunangan dan produk lainnya dari kami dengan harga terbaru 2020 di link dibawah ini :

Untuk informasi lainnya seputar cincin tunangan ataupun cincin pernikahan, silahkan langsung kunjungi Instagram kami : PassionJewelry

 

 

Artikel Terkait : 

Harga Cincin Pernikahan Terbaru Dan Terlengkap

Makna Indah Cincin Kawin Yang Anda Gunakan    

5 Hal Yang Harus Dipahami Pria Sebelum Membeli Cincin Tunangan Untuk Pasangan

Situs Beli Perhiasan Online Terpercaya

Yuk Ketahui Lebih Lanjut Mengenai Cincin Nikah

Jakarta Jewelry Store Terlengkap

Benarkah Cincin Tunangan Unik Sedang Digemari Oleh Generasi Millenial?

cara mengecek kualitas berlian

Be the first to know the latest diamond jewelry information and special offers from us.