18th Anniversarry
Close

Search Product

Model Kalung Berlian Terbaru: Menilik Bentuk dan Panjang Kalung yang Sedang Trend

model kalung berlian terbaru, model kalung berlian, panjang kalung, ukuran panjang kalung, ukuran panjang kalung dewasa, panjang kalung standar,

Model kalung berlian terbaru merupakan pilihan aksesori yang sempurna bagi Passioners yang ingin menambahkan kesan mewah dan elegan pada penampilan. Namun selain harus memilih model dan desain kalung yang tepat, memilih panjang kalung yang sesuai juga menjadi hal yang harus Passioners pertimbangakan dengan cermat.

Jika panjang kalung tidak sesuai dengan tinggi badan atau bentuk tubuh, kalung berlian yang Passioners kenakan bisa saja membuat proporsi tubuh terlihat kurang seimbang. Sebagai contoh, jika Passioners memilih tubuh yang mungil, mengenakan kalung yang terlalu panjang bisa membuat Passioners semakin terlihat pendek.

Disisi lain, jika kalung yang digunakan terlalu ketat, hal ini bisa saja membuat Passioners tidak nyaman saat beraktifitas. Selain itu panjang kalung yang sedang trend juga bisa menjadi bahan pertimbangan yang penting untuk membuat Passioners tampak lebih fashionable. Nah untuk membantu Passioners memilih model kalung berlian terbaru dengan panjang yang tepat, berikut pilihan panjang kalung yang sedang trend saat ini.

Baca juga: Model Kalung Berlian: Sejarah, Perkembangan, Hingga Pilihan Model Terbaru yang Menawan

Trend Panjang dan Bentuk Kalung di Tahun 2024

Sebelum kita membahas panjang dan bentuk kalung yang menjadi trend di tahun 2024, sebagian dari Passioners mungkin bertanya-tanya berapa panjang kalung standar? Ukuran panjang kalung dewasa sangat bervariasi tergantung dengan jenisnya dan umumnya memiliki panjang sekitar 40 cm sampai dengan 100 cm.

Sebagai contoh kalung choker yang dikenakan ketat dileher umumnya memiliki panjang sekitar 40 cm, sedangkan kalung rope yang sering digunakan dengan cara dililitkan beberapa kali di leher memiliki panjang lebih dari 90 cm. Lalu berapa ukuran panjang kalung yang sedang trend saat ini? Yuk simak penjelasan berikut.

1. Model Kalung Berlian Choker

Kalung berlian dengan panjang choker (16 inci atau sekitar 40 cm) menjadi trend yang kembali populer di tahun 2024. Model kalung berlian ini menonjolkan garis leher dengan desain yang ketat dan melekat dengan pas di pangkal leher. Hal ini memungkinkan Passioners untuk mengenakan kalung lainnya dengan ukuran lebih panjang sebagai bentuk ekspresi diri atau memberikan tampilan yang berbeda dan unik.

2. Kalung Berlian Princess Length

Pilihan panjang kalung lainnya yang bisa Passioners pertimbangkan saat memilih model kalung berlian terbaru adalah princess length yaitu sekitar 17-19 inci atau 43-48 cm.

Model kalung berlian ini menjadi pilihan yang banyak diminati karena dapat membuat tulang selangka tampak lebih mempesona serta mampu membingkai wajah dengan indah sehingga orang yang mengenakannya akan terlihat lebih anggun dan elegan.

Kalung berlian princess length juga hadir dalam berbagai pilihan model yang berbeda, mulai dari liontin hingga gugusan yang rumit sehingga memungkinkan Passioners untuk memilih model kalung berlian terbaru yang sesuai dengan gaya dan preferensi Passioners.

3. Kalung Berlian Matinee Length

Kalung matinee length memiliki panjang sekitar 20-24 inci atau 50-60 cm yang memungkinkan Passioners untuk tampil lebih dramatis. Model kalung berlian ini memberikan tampilan mencolok dengan panjang menggantung di bawah dada. Selain itu, Passioners juga bisa menambahkan kalung dengan panjang yang lebih pendek di atasnya untuk membuat tampilan yang lebih memukau.

4. Kalung Berlian Opera Length

Kalung berlian opera length juga menjadi pilihan yang semakin populer di tahun ini. Model kalung berlian ini memiliki panjang sekitar 28-36 inci atau 70-90 cm, cukup panjang untuk memberikan kesan dramatis pada penampilan Passioners.

5. Kalung Berlian Lariat dan Bentuk Y

Kalung lariat merupakan jenis kalung yang panjang dan biasanya tidak memiliki pengait atau penutup seperti model kalung tradisional pada umumnya. Oleh karena itu, model kalung ini dikenal dengan ciri khas bentuknya yang menyerupai huruf Y dengan untaian kalung melilit leher dan melewati kaitan di bagian depan.

Di tahun ini, model kalung lariat dengan bentuk Y menjadi pilihan yang sangat populer karena mampu memberikan kesan kontemporer dan trendi. Dengan tampilannya yang mewah dan elegan, model kalung berlian terbaru ini akan membuat siapapun yang mengenakannya tampak lebih anggun dan menawan.

6. Kalung Berlian Bentuk Geometris

Bentuk-bentuk geometris menjadi salah satu trend yang sangat populer di tahun 2024 dan mempengaruhi desain berbagai jenis perhiasan, tidak terkecuali kalung berlian. Model kalung berlian ini hadir dalam berbagai bentuk mulai dari segitiga, persegi, hingga segi enam dengan bentuk-bentuk bersudut dan pola-pola rumit yang membuatnya terlihat lebih modern dan artistik.

Temukan Berbagai Model Kalung Berlian Terbaru di Passion Jewelry

Diamond Necklace Nuarta PK0248

Diamond Ladies Necklace PK0233

Diamond Ladies Necklace RN1174W

Diamond Necklace Nuarta PK0248

Diamond Ladies Necklace PK0233

Diamond Ladies Necklace RN1174W

IDR 451,000,000

Descriptions & Detail

Apresiasikan penampilan keseharian anda dengan Ikalung berlian dari Passion Jewelry agar anda terlihat berkilau dan menarik.

 

Specification

Diamond 320 = 3.542 TCW F/VS

IDR 106,847,000

Descriptions & Detail

Apresiasikan penampilan keseharian anda dengan kalung berlian dari Passion Jewelry agar anda terlihat berkilau dan menarik.

 

Specification

Diamond 124 = 2.145 TCW F/VS

IDR 311,043,500

Descriptions & Detail

Apresiasikan penampilan keseharian anda dengan kalung berlian dari Passion Jewelry agar anda terlihat berkilau dan menarik.

 

Specification

Diamond 578 = 9.24 TCW F/VS

Menemukan model kalung berlian yang tepat memang terkadang menjadi hal yang sulit untuk dilakukan. Namun dengan mengunjungi toko perhiasan yang tepat, Passioners akan lebih mudah dalam menemukan model kalung berlian terbaru yang sempurna untuk Passioners.

Seperti Passion Jewelry yang memiliki berbagai koleksi kalung berlian dengan desain mewah dan elegan. Salah satu model kalung berlian terbaru dari Passion Jewelry yang bisa Passioners pilih adalah Diamond Necklace Nuarta PK0248 yang terinspirasi dari filosofi Tri Hita Karana yang membimbing individu menuju keberadaan yang seimbang dan harmonis. Dengan desainnya yang kompleks dan mewah, kalung berlian ini akan menjadikan Passioners sebagai pusat perhatian kapanpun perhiasan ini dikenakan.

Jika Passioners menginginkan desain yang lebih simple, Diamond Ladies Necklace PK0233 dengan bentuk Y yang anggun mungkin akan menjadi pilihan yang lebih cocok.

Sedangkan jika Passioners menginginkan model kalung berlian terbaru dengan tampilan yang lebih mewah dan glamor, Diamond Ladies Necklace RN1174W yang dihiasi dengan 578 berlian F VS dengan total berat 9,24 karat akan menjadi pilihan yang sempurna untuk melengkapi penampilan Passioners.

Selain itu, Passioners juga bisa menjelajahi keindahan dan kemewahan model kalung berlian dari Passion Jewelry lainnya dengan mengunjungi toko perhiasan secara langsung maupun dengan melihat katalog produk kami dan melakukan pemesanan secara online dengan aman melalui www.passionjewelry.co.id.

model kalung berlian terbaru, model kalung berlian, panjang kalung, ukuran panjang kalung, ukuran panjang kalung dewasa, panjang kalung standar,

Be the first to know the latest diamond jewelry information and special offers from us.